Bhabinkamtibmas Dan Babinsa Bukit Tinggi Bersinergi Mediasi Warga Masalah Warisan

    Bhabinkamtibmas Dan Babinsa Bukit Tinggi Bersinergi Mediasi Warga Masalah Warisan

    Lombok Barat NTB - Bhabinkamtibmas Desa Bukit Tinggi Polsek Gunungsari Polresta Mataram Polda NTB Bripka Sudarno bersinergi bersama Babinsa Serda Suherman untuk melaksanakan mediasi warga binaan permasalahan tanah warisan almarhum H. Zohri bertempat di Dusun Persiapan Paoq Lombok, Desa Bukit Tinggi, Kecamatan Gunungsari Kabupaten Lombok Barat. Rabu, (21/12)

    " Sekira pukul 11.00 wita s/d selesai, kami bersama Babinsa Bukit Tinggi Serda Suherman melaksanakan kegiatan mediasi masalah tanah warisan milik dari Almarhum Sdr. H. Zohri yang awalnya total berjumlah kurang lebih 7 hektar 30, 16 Are ", kata Bripka Sudarno atas seijin Kapolsek Gunungsari.

    " Yang mana Almarhum H. Zohri memiliki 10 orang anak, 5 Laki-laki dan 5 orang perempuan dan menuntut warisan adalah salah satu dari cucunya, anak dari Almarhum H. Zohri yaitu Almarhum Pak Misbah yaitu anaknya An. Sdri. Aminah ", terangnya

    Ia menjelaskan An. Sdri. Aminah menuntut bagian warisan dari Almarhum bapaknya Almarhum Misbah yang merupakan salah satu anak dari Almarhum H. Zohri. 

    Dengan disaksikan oleh Kades Bukit Tinggi, Kadus Bukit Tinggi, Kadus Batu Kemalik, Kadus Persiapan Paoq Lomboq, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Bukit Tinggi, Perangkat Desa, Linmas se - Desa Bukit Tinggi dan Para Ahli Waris. 

    Kami bersinergi dengan Babinsa menghimbau kepada seluruh keluarga ahli waris agar menyelesaikan permasalahan sengketa warisan tersebut dapat di selesaikan secara kekeluargaan dan dengan hati yang tenang, jelasnya

    " Sehingga tidak terjadi permasalahan yang timbul di kemudian hari, diantaranya putus hubungan kekeluargaan, permusuhan, pertengkaran, serta diupayakan dapat selesai di bawah atau di tingkat Desa dan tidak sampai ke tingkat Pengadilan ", tuturnya 

    Kami bersama Babinsa juga menyampaikan himbauan terkait menjelang Natal dan Tahun baru, agar warga lebih baik melakukan hal hal positif daripada meluapkan kegembiraan secara berlebihan sehingga dapat menimbulkan hal hal yang tidak di inginkan dan saling bertoleransi antar umat bergama, bebernya

    Lebih lanjut untuk kegiatan Mediasi Tanah Warisan tersebut tidak menemukan titik temu ataupun penyelesaian, sehingga akan dilanjutkan pada Mediasi berikutnya, tambahnya 

    Dengan kehadiran Bhabinkamtibnas dan Babinsa memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dan memberikan reaksi cepat terhadap laporan ataupun pengaduan dari masyarakat terkait masalah apapun, tutup Bripka Sudarno.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Gencar Tertibkan Penggunaan Knalpot Brong...

    Artikel Berikutnya

    Wali Kota Mataram Menerima Penghargaan ARM...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pastikan Situasi Kondusif, Kapolresta Mataram Pantau Debat Ketiga Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB

    Ikuti Kami